REALITA PUBLIK,- Menjelang perayaan Hari Jadi Kota Bandung (HJKB) ke-212 Tahun 2022, Pemerintah Kota (Pemkot) Bandung meluncurkan logo resmi HJKB. Logo ini terpilih lewat sayembara yang diselenggarakan Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar).
Mau tau konsep dan makna serta filosofi yang diangkat dan dituangkan dalam Logo HJKB ke-212?, begini penjelasannya. Logo ini mulai dluncurkan Pemkot Bandung mulai tanggal 29 Juli 2022.
Konsep logo terdiri dari angka 212 sebagai usia Kota Bandung yang dibuat membentuk salah satu hewan endemik atau hewan yang menjadi ciri khas Kota Bandung yaitu burung Kutilang atau yang biasa dikenal Manuk Cangkurileung.
Baca Juga: Meriahkan HJKB 211 Tahun, Wakil Wali Kota Bandung Ajak Warga Percantik Kota
Sedangkan unsur warnanya mewakili bendera Pemkot Bandung yakni biru, kuning, dan hijau.
Logo HJKB tahun ini merupakan karya Dani Nugraha. Ia berhasil menyisihkan 256 desain yang masuk sejak pertengahan Juni sampai dengan Juli 2022.
Di bawah logo dilengkapi dengan tagline 'Bangkit Bersama untuk Bandung Juara'.
Baca Juga: DPRD Kota Bandung Tagih Sejumlah Program Kerja Disbudpar
Bentuk keseluruhan logo seperti manuk cangkurileung tersebut menjadi simbol keramah-tamahan.
Wali Kota Bandung Yana Mulyana mengatakan dalam proses pemilihan desain HJKB ini tidak mudah, pihaknya mengaku harus benar benar selektif untuk menentukan Logo HJKB ke-212.
"Tidak mudah, semuanya bagus dan memiliki filosofis, maka dari itu kita tentukan yang paling baik. Dilihat dari artistik dan filosofis, " katanya Yana Mulyana di Hotel Pullman Bandung Grand Central Jumat 29 Juli 2022.
Baca Juga: Sandang Sebagai Kota Layak Anak, Kota Bandung Kejar Predikat Utama
Yana mengungkapkan, logo HJKB ke 212 yang membentuk manuk Cangkurileung ini sangat menggambarkan orang Bandung yang dikenal someah. Tak hanya itu Cangkurileung juga menjadi simbol kreativitas sejalan dengan Kota Bandung yang dikenal kreatif.
"Orang Bandung dikenal ramah dan someah serta kreatif, manuk cangkurileung juga merepresentasikan kebersamaan dan kekompakan Pemkot Bandung beserta masyarakatnya dalam menuntaskan pandemi," ujarnya.
Menurut Yana, tagline 'Bangkit Bersama untuk Bandung Juara', memiliki pesan yang menegaskan kondisi Kota Bandung terkini, yaitu menjelang Hari Jadi ke-212 yang diperingati setiap 25 September yang menjadi momentum kebangkitan setelah terdampak terpaan pandemi Covid-19.
Artikel Terkait
Jawab Kebutuhan Zaman, Layanan Administrasi Kependudukan Kota Bandung Siap Go Digital
Pemkot Bandung Siapkan Anggaran Rp5,8 Triliun, Rancang 8 Program Prioritas
Masuk Daftar Kota Terbaik Dunia untuk Pelajar, Bandung Peringkat Teratas di Indonesia